assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Kamis, 02 Desember 2010

Teka-Teki Ayam Vs Telur

Mana yang ada lebih dulu, ayam atau telur? Teka-teki itu kini sudah terjawab. Para periset di University of Sheffield dan Warwick, di Inggris utara dan tengah, mengatakan bahwa ayamlah yang lebih dahulu ada, dan rahasianya terletak pada pembentukan cangkang telur oleh suatu protein ayam.

Para ilmuwan sudah mengetahui bahwa protein itu, vocledidin-17 (OC-17), berperan dalam pembentukan cangkang telur, tetapi teknologi baru memungkinkan tim untuk menunjukkan dengan tepat bagaimana protein itu membentuknya.

Dalam suatu simulasi komputer, terlihat bahwa protein OC-17 bertindak sebagai katalis, untuk memicu pembentukan kristal-kristal yang membentuk cangkang telur, dengan merekat diri ke partikel-partikel kalsium karbonat. Kemudian protein OC-17 lepas ketika inti kristal sudah cukup besar untuk tumbuh sendiri, membebaskan protein itu untuk memulai proses lagi. Cangkang telur tercipta ketika proses itu terjadi berulang kali dalam satu periode waktu yang singkat.